Pengertian Fiber Optik, Komponen Beserta Kelebihan Dan Kekurangannya

A. Pengertian Fiber Optik

Fiber Optik (serat optik) adalah saluran transmisi sejenis kabel yang terbuat dari bahan kaca atau plastik yang sangat halus, yang digunakan untuk mentransmisikan sinyal cahaya dari suatu tempat ke tempat lain. Sumber cahaya yang digunakan biasanya lase atau LED.

B. Komponen Atau Lapisan Fiber Optik


  1. Outer Jacket, berfungsi untuk melindungi core dari hantaran listrik dan air
  2. Strength Member, berfungsi untuk memperkuat kabel agar tidak mudah merosot
  3. Coating, digunakan untuk mengidentifikasi warna tube dan menentukan jumlah core. Coating juga berfungsi sebagai pelindung serat optic dari kerusakan
  4. Cladding, merupakan warna yang ada pada core sebagai selubung dari core dan mempunyai index bias lebih rendah daripada core
  5. Core atau inti dari fiber optic, merupakan penghantar cahaya, biasanya berwarna bening. Fungsi dari core / inti ini adalah untuk menentukan cahaya merambat dari satu ujung ke ujung lainnya

C. Kelebihan Fiber Optik

Sebagai teknologi yang berkembang pesat pada akhir abad ini, fiber optic menjadi pilihan utama sebagai landasan komunikasi masa depan. Berikut adalah beberapa kelebihan penggunanaan fiber optik :

a. Lebih murah, pembuatan kabel fiber optik memerlukan bahan-bahan yang relatif murah
b. Lebih tipis, fiber optik memiliki diameter yang kecil
c. Kapasitas muatan lebih besar, hal ini dikarenakan lebih banyak serat yang dapat dibundel sehingga memungkinkan lebih banyak saluran telepon atau televisi
d. Lebih kecil penurunan sinyal, kerugian sinyal cahaya pada serat optik lebih sedikit
e. Sinyal cahaya, tidak seperti sinyal listrik, sinyal cahaya dari satu serat tidak tercampur dengan sinyal lain pada kabel fiber optik yang sama.
f. Daya lebih sedikit, sinyal fiber hanya berkurang sedikit, lebih sedikir daya transmitter yang digunakan, sehingga dapat menghemat biaya
g. Sinyal digital, fiber optik sangat ideal untuk membawa informasi digital terutama dalam jaringan komputer
h. Tidak mudah terbakar, tidak ada listrik yang dilewarkan serat optik, sehingga tidak ada resiko kebakaran
i. Ringan, fiber optic lebih ringan dan memerlukan ruang yang sedikit
j. Fleksibel, serat optik fleksibel dan dapat mentransmisikan dan menerima cahaya

D. Kekurangan Fiber Optik

Kekurangan dari kabel fiber optik sendiri antara lain :
  1. Beberapa faktor membatasi efektivitas kabel fiber optik, selain instalasinya yang mahal, kemungkinan sinyalnya juga kurang kuat
  2. Dispersi dapat memperngaruhi volume informasi yang dapat diakomodasi
  3. Kabel fiber lebih sulit untuk disambung
  4. Sambungan akhis harus benar-benar akurat untuk menghindari transmisi yang tidak jelas
  5. Komponen fiber optik yang mahal dan membutuhkan biaya ekstra dalam pengaplikasian yang lebih spesifik
Saya rasa sampai sini saja postingan kali ini yaitu tentang Pengertian Fiber Optik, Komponen Beserta Kelebihan Dan Kekurangannya. Sampai jumpa di postingan saya berikutnya. See you later
Previous
Next Post »
Load comments